Tempatnya asyik dengan pemandangan sawah dan kebun. Sayangnya ketika aku kesana beberapa hari yang lalu ladang2 sudah dipanen tetapi masih kelihatan bagus.
Set up restonya juga cukup apik dan mungkin kalau malam akan lebih romantis.
Lokasinya di Jalan Palagar Tentara Pelajar beberapa ratus meter dari Hyatt.
Menunya pada dasarnya internasional dengan aneka pilihan salad standard seperti Caesar, Nicoise dan Mediteranian, namun ada juga Hanis. Roast Chicken Salad dan Thai Beef Salad.
Ada aneka sandwhich dan burger dengan pilihan chicken, tuna, smoke salmon, tandori chicken dan beberaopa pilihan lainnya. Pilihan sup, appetizernya cukup banyak, diantaranya salmon dan red tuna tartar, tom yam gong, sop buntut, lumpia, calamari, spinach dan cheese croquete. Di menu utamanya ada seksi Italian. Indian, Indonesian, World Kitchen (spt chicken cordon bleu, orange duck peking, roasted turkey, marrocan chicken steak) dan ada beberapa pilihan Vegetarian.
Resto ini cocok untuk romantic dinner atau simple lunch. Harga untuk sekali makan sekitar Rp 50000 - Rp 120000,-
Aku mencoba roasted chicken salad dan sandwich chicken tandori. Cukup enak untuk makan siang casual. Bukanya siang hingga malam.
Di resto ini juga ada bakery shop untuk penganan di bawa pulang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar